You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Pengunjung Acara Semasa Disediakan Kantong Parkir di IRTI Monas
.
photo doc - Beritajakarta.id

Pengunjung Acara Semasa Disediakan Kantong Parkir di IRTI Monas

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menyediakan kantong parkir di IRTI Monas, Gambir, Jakarta Pusat bagi warga yang berkunjung ke acara Semasa di Balai Kota DKI Jakarta.

Untuk parkir umum kami sediakan di IRTI Monas,

Acara cultural creative market and tour in hostorical places of Jakarta yang dihelat selama dua hari dari 28-29 September 2019 tersebut dibuka sejak pukul 10.00-18.00.

Pemprov Ajak Warga Meriahkan Acara Semasa di Balai Kota

Kasubag Pengamanan Biro Umum Setda DKI Jakarta, Syamsudin mengatakan, selama acara ini berlangsung, pihaknya tidak menyediakan tempat parkir di dalam area Balai Kota DKI. Kendaraan yang dibolehkan masuk ke area ini hanya kendaraan bongkar muat barang.

"Untuk parkir umum kami sediakan di IRTI Monas," ujarnya, Sabtu (28/9).

Syamsudin melanjutkan, selama acara, pengunjung bisa memanfaatkan fasilitas toilet dan keran air siap minum yang telah disediakan di Balai Kota DKI. Penambahan fasilitas tidak dilakukan mengingat fasilitas yang ada dianggap telah mumpuni untuk memenuhi kebutuhan pengunjung.

"Toilet yang di lantai dasar masih bisa menampung pengunjung," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Sebagian Jakarta Hari Ini

    access_time14-05-2024 remove_red_eye1320 personFolmer
  2. Ketua FKDM DKI Dukung Kebijakan Solutif Pj Gubernur untuk Jukir Minimarket

    access_time14-05-2024 remove_red_eye1199 personFolmer
  3. DKI Raih Penghargaan Best Booth Event Award di Seoul International Travel Fair 2024

    access_time14-05-2024 remove_red_eye1122 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. 1.726 Warga Lenteng Agung Dapat Bantuan Pangan Beras Gratis

    access_time14-05-2024 remove_red_eye1100 personTiyo Surya Sakti
  5. Job Fair di Mal Seasons City Buka 2.396 Lowongan Pekerjaan

    access_time14-05-2024 remove_red_eye1034 personTP Moan Simanjuntak